Kamis, 03 November 2011

ARITMETIKA SOSIAL

 1. Dalam dunia perdagangan ada macam macam istilah, yaitu :
      - Untung

      - Rugi
      - Harga Penjualan
      - Harga Pembelian

 2. Untung adalah 
     Selisih antara harga penjualan dengan harga pembelian dimana 
     harga penjualan lebih tinggi dari harga pembelian. 

 3. Rumus mencari untung, yaitu :
     Untung = Harga Penjualan (Hj) - Harga Pembelian (Hb)

 4. Rugi adalah 
     Selisih antara harga penjualan dengan harga pembelian
     dimana harga penjualan lebih rendah dari harga pembelian.

 5. Rumus mencari rugi, yaitu :
     Rugi = Harga Pembelian (Hb) - Harga Penjualan (Hj)

 6. Harga Penjualan adalah 
     Harga yang ditetapkan berdasarkan jumlah uang yang diterima 
     pada saat menjual suatu barang.

 7. Jika mendapatkan keuntungan, maka Rumus Penjualannya, yaitu :
     Harga Penjualan (Hj) = Harga Pembelian (Hb) + Untung

 8. Jika mengalami kerugian, maka Rumus Penjualannya, yaitu :
     Harga Penjualan (Hj) = Harga Pembelian (Hb) - Rugi
    
 9. Harga Pembelian adalah
     Harga yang ditetapkan berdasarkan jumlah uang yang diberikan 
     pada saat membeli suatu barang.

10. Harga Pembelian disebut juga Modal

11. Jika mengalami kerugian, maka Rumus Pembeliannya, yaitu :
      Harga Pembelian (Hb) = Harga Penjualan (Hj) + Rugi

12. Jika mengalami keuntungan, maka Rumus Pembeliannya, yaitu :
      Harga Pembelian (Hb) = Harga Penjualan (Hj) - Untung.  

Tidak ada komentar: